Internet dengan wifi Gratis



Top of Form
Bottom of Form

Kebutuhan akan sambungan internet  makin meluas, termasuk yang menggunakan teknologi Wifi. Di Indonesia, sambungan internet via wifi  yang disediakan gratis sebenarnya juga sudah banyak, di antaranya melalui jaringan Indonesia Wifi yang disediakan oleh Telkom Group. Nah, bagaimana cara mengaksesnya? Berikut ini informasi bagi kamu yang belum tahu cara mengaksesnya: 
  1. Sekedar informasi, sambungan Indonesia Wifi ada 5, di antaranya @wifi.id dan free@wifi.id . Jadi ada yang berbayar, ada juga yang gratis. Nah, untuk yang tidak berbayar, silahkan menggunakan free@wifi.id  
  2. Sambungan Indonesia Wifi tersedia di banyak tempat, di antaranya restoran, mal, dan tempat-tempat strategis lainnya. Cek jaringan tersebut dengan mengaktifkan sinyal wifi di gadget milik kamu.
  3. Silahkan menggunakan sinyal free@wifi.id  untuk mengakses internet. Ini tanpa registrasi, lho. Tapi harus diingat bahwa aksesnya hanya bisa buat browsing, dengan kecepatan terbatas hingga 1 Mbps. Tidak bisa untuk membuka media sosial seperti:  WhatsApp, Line, dan lainnya
  4. Setiap 20 menit sekali akan ada pemutusan akses. Jika ingin dilanjutkan, kita harus mengulang kembali tahapan browsing yang telah kita lakukan. Dan seperti itu seterusnya.
  5. Untuk pengguna kartu SIM Telkom Group (Telkomsel, Flexi, dan lainnya), bisa memperoleh akses internet gratis melalui sinyal @wifi.id atau FlashZone maupun Flexi Zone.
  6. Untuk pelanggan Telkomsel, hubungi *303*601# melalui handphone kamu untuk mendapatkan layanan free wifi selama 1 jam. Setelah itu, akan mendapat balasan notifikasi berupa SMS yang isinya PASSWORD untuk LOGIN. Untuk USERNAME, gunakan nomor kartu handphone kamu.
  7. Untuk pelanggan Flexi, Speedy, atau layanan internet Telkom lainnya bisa menggunakan USERNAME dan PASSWORD di layanan tersebut untuk mengakses internet gratis @wifi.id
  8. Untuk informasi lebih lengkap kamu dapat cek sendiri dengan mengunjungi website http://indonesiawifi.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mengirim Karya atau Naskah ke Koran Medan

Puisi Tengku Amir Hamzah

Contoh Kliping (Kedai Kliping Indonesia)